Tanggal 29 oktober 2019, Ikatan Mahasiswa Bahasa dan Sastra Indonesia (IKAMABSTRA) FKIP UNTAD, menyelenggarakan kegiatan memperingati hari sumpah pemuda serta bulan bahasa. Kegiatan ini mengusung tema “Bangun Pemuda Satukan Indonesia” serta dirangkaian dengan acara parade keliling lingkungan FKIP serta berakhir di halaman Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Tujuan kegiatan ini diselenggarakan adalah agar pemuda sadar akan sumpahnya. Membangkitkan kembali semangat 1982 dalam membangun bangsa ini.