Workshop Lamdik PBSI FKIP UNTAD

PROGRAM STUDI PBSI MELAKSANAKAN WORKSHOP PENYUSUNAN DOKUMEN LAMDIK SEBAGAI PERSIAPAN AKREDITASI

Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia melaksanakan Workshop Penyusunan Dokumen Lamdik pada tanggal 22 Februari 2022, di Gedung Serbaguna FKIP Universitas Tadulako. Kegiatan ini diawali dengan pembukaan dan laporan ketua panitia Dr. Sitti Harisah, S.AG., M.Pd. Selanjutnya, kegiatan dibuka oleh Dekan FKIP Universitas Tadulako, Dr. Ir. Amiruddin Kade, M.Si. yang dalam hal ini diwakili oleh Koordinator Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Dr. Ulinsa, M.Hum.  Adapun peserta dalam kegiatan ini adalah dosen Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia yang menjadi tim Penyusun LAMDIK, mahasiswa, staf, alumni-alumni yang telah menjabat sebagai Kepala Sekolah, Peneliti Muda di Balai Bahasa, serta lulusan-lulusan muda yang sangat berperna penting dalam pengumpulan data serta penyusunannya.

Tahapan pelaksanaan kegiatan ini yaitu diawali dengan pemaparan materi oleh Nadrun, S.Pd., M.Pd., M.Ed. yang menjabat sebagai Sekertaris UPM, dalam pemaparannya beliau sangat menekankan untuk menyiapkan Visi Keilmuan karena semua kriteria akan berpatok pada point tersebut. Adapun setiap pertemuan dilaksanakan dengan membahas isian data LAMDIK serta penyusunan berkas fisik maupun file data-data yang perlu dipersiapkan pada saat akreditasi Program Studi berdasarkan pembagian kriteria satu sampai kriteria sembilan. Selanjutnya pada akhir kegiatan berdasarkan kriteria satu sampai sembilan, tim-tim dari tiap kriteria LAMDIK memaparkan data  isian dokumen LAMDIK yang telah diperoleh yang selanjutnya akan dilakukan mendampingan oleh TIM UPM FKIP Universitas Tadulako.

Adapun hasil yang diharapkan dari kegiatan “Workshop Penyusunan Dokumen Lamdik” Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia adalah untuk meningkatakan nilai akreditasi dari Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tadulako sehingga mampu menghasilkan lulusan-lulusan terbaik dan diakui oleh masyarakat luas.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *