Gedung Prodi PBSI

Persiapan Prodi PBSI Dalam Menyambut Dies Natalis FKIP Ke-57

(Ruang Koordinator Program Studi PBSI)

Dalam memperingati “Dies Natalis”  Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan yang ke 57, ditahun 2021 ini panitia mengadakan berbagai kegiatan lomba untuk memeriahkan dies natalis, salah satunya yaitu  “Lomba Penataan Ruang Kantor Program Studi dalam Lingkungan FKIP Universitas Tadulako”.  Sehubungan dengan dengan hal tersebut, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia  ikut serta  berpartisipasi  dalam  kegiatan tersebut. Pada Sabtu, 4 September 2021 hingga 5 September 2021 Koordinator Program Studi, Dr. Ulinsa, M.Hum., mendampingi mahasiswa dalam kegiatan penataan ruang serta membersihkan setiap ruangan serta halaman Gedung program studi.

(Ruang Perpustakaan Mini Program Studi PBSI)
(Ruang depan Program Studi PBSI)

Penataan dilakukan dengan membagi ruangan dari ruang dosen, ruang solat, ruang staff, perpustakaan mini, laboratorium studio, ruang rapat, serta ruang seminar tugas akhir mahasiswa. Kegiataan ini dilakukan dengan antusias, karena selain persiapan lomba, juga untuk persiapan kuliah offline perdana bagi Angkatan 2020.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *